Hindari Over Budget Dalam Mengatur Biaya Pernikahan | LALA CATERING WEDDING

Hindari Over Budget Dalam Mengatur Biaya Pernikahan

Posted by

Hindari Over Budget Dalam Mengatur Biaya Pernikahan

Untuk mewujudkan pernikahan impian, Anda harus jeli berkreasi. Dengan kreativitas Anda akan bisa memangkas pengeluaran yang tidak terlalu penting tanpa mengurangi kesan indah dan istimewa.

Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mengatur biaya pernikahan yang pas, tida over budget namun tetap istimewa.

1. Rencanakan Hari Pernikahan Beberapa Bulan Sebelumnya

Saat Anda sudah menentukan pasangan yang sesuai, jangan tunda untuk menikah. Segera lakukan pembicaraan serius terkait rencana pernikahan. Rencana pernikahan yang dirancang jauh-jauh hari lebih bisa dipersiapkan dengan mantap dan pertimbangan yang matang. Selain itu, rancangan biaya yang diperlukan juga bisa mulai dipersiapkan dengan baik.

2. Atur Timeline

Selanjutnya Anda bisa membuat timeline menuju hari pernikahan dan segala persiapan yang harus dilakukan. Aturlah agar beban tidak menumpuk di hari-hari menjelang pernikahan. Sebisa mungkin timeline tersebut juga sudah mencakup hal-hal kecil yang sering terlupakan. Disiplinlah dalam memenuhi target timeline agar beban lebih ringan.

3. Detailkan Pengeluaran

Seringkali kita membuat rencana budgeting yang terlalu umum. Hal tersebut justru bisa membuat biaya-biaya tertentu sering terlewatkan dan akhirnya melampaui budget. Sebaiknya detailkan pengeluaran sehingga terlihat jelas berapa nominalnya. Jika melampaui budget, Anda bisa memangkas biaya yang tidak terlalu penting atau menyiasatinya dengan cara lain, misal dengan penyewaan atau cara lain. Efisiensi budget sangat diperlukan dalam sesi ini.

4. Rajin Hunting Harga

Anda memiliki waktu yang panjang untuk rajin hunting harga. Jangan malu untuk bertanya pada saudara, kerabat atau sahabat perihal harga. Termasuk pengalaman mereka menggunakan vendor yang terkait dalam acara pernikahan. Hal ini sangat penting karena akan menjadi data referensi yang bisa digunakan untuk merangkai pernikahan yang Anda harapkan. Kolaborasi harga yang menarik dan kualitas vendor yang baik cocok menjadi pilihan.

5. Berkreasilah

Berkreasi untuk memangkas pengeluaran yang tidak terlalu penting harus dilakukan pada setiap pos pengeluaran. Misalnya untuk urusan undangan. Tidak perlu mengalokasikan dana berlebih jika undangan yang digunakan selanjutnya akan dibuang dan dilupakan. Alihkan pada pengeluaran yang lain yang memberi kesan pada tamu undangan. Selain undangan, souvenir yang menarik tidak harus mahal, yang penting memiliki manfaat untuk digunakan.

Pernikahan yang istimewa tidak harus mengeluarkan dana hingga over budget. Manfaatkan waktu yang ada dan relasi yang banyak untuk mendapatkan banyak masukan harga yang menarik. Jangan sungkan untuk memanfaatkan diskon. Selain itu, jeli berkreasi menjadi kunci yang harus selalu dilakukan.

0 komentar:

Posting Komentar